PT Astra Honda Motor (AHM) sedang membuka lowongan kerja untuk lulusan SMA/SMK/D3/S1. Mengenai Gaji PT Astra Honda Motor (AHM) sudah cukup terjamin. Jika kamu berniat untuk melamar kerja ke PT Astra Honda Motor (AHM) silahkan simak dibawah tertera cara melamrnya.
PT Astra Honda Motor atau PT AHM merupakan salah satu perusahaan PMA Jepang yang berada di Indonesia. Pabrik Perakitan AHM tersebar di berbagai wilayah yaitu, Sunter, Pegangsaan, Kawasan Industri MM2100 Cikarang dan juga di Kawasan Industri Indotaise Karawang. Berdiri sejak tahu 1971, perusahaan ini merupakan pengembangan kerja sama antara PT Astra International Tbk, Indonesia dan Honda Motor Company Limited, Jepang.
Dengan kapasitas produksi 5.800.000 unit/tahun tidak heran jika perusahaan ini memiliki empat Pabrik Perakitan di Indonesia. Produk yang dihasilkan oleh PT AHM tentu sudah tidak asing lagi di kalangan masyarakat. Beberapa produknya yaitu Honda Matik, Honda Bebek, Honda Sport, Honda Big Bike dan Honda Technology.
Kabar baiknya sekarang PT Astra Honda Motor (AHM) sedang membuka lowongan kerja untuk mengisi posisi yang tertera dibawah, mengenai Gaji PT Astra Honda Motor (AHM) akan jelas jika kamu sudah bekerja disana.
Loker PT Astra Honda Motor (AHM)
Cermati info detail lowongan kerja dan cara melamar ke PT Astra Honda Motor (AHM).
Posisi yang dibutuhkan :
1. Financial Projection Analyst
Kualifikasi :
- Telah lulus/semester akhir S1 jurusan AKUNTANSI / SISTEM INFORMASI
- IPK/GPA minimal 3.00
- Usia maksimal 27 tahun
- Memiliki kemampuan teoritis Financial Accounting, Management Accounting, dan Cost Management
- Memahami proses strategic planning
- Teliti dan suka bekerja dengan angka
- Dapat menyusun report dalam bahasa Inggris
- Memiliki interpersonal skill yang baik, mampu menjalin hubungan yang baik dengan divisi lain di AHM dan juga AFFCo
- Dapat bekerja sama dalam tim
2. IT Analyst
Kualifikasi :
- Telah lulus/semester akhir S1 jurusan Teknik Informatika / Sistem Informasi / Teknik Elektro / Teknik Komputer / Computer Science / Automation Engineering
- IPK min 3,00
- Usia maksimal 27 tahun
- Memiliki minat dan kemampuan yang teruji untuk bidang : Programming, System Analysis, Database Design, Automation Engineering, IT Architecture, Hardware Technology, Computer Network, Server Operating System dan IT Security.
- Menguasai salah satu atau lebih bahasa pemrograman
3. Customer Relation Analyst
Kualifikasi :
- Telah lulus/semester akhir S1 jurusan Statistika / Teknik Informatika / Manajemen Marketing / Manajemen Bisnis / Manajemen Informatika
- IPK min 3,00
- Umur maksimal 27 tahun
- Menguasai tools analisis & pengolahan data
- Aktif dalam berbahasa Inggris, lisan maupun tulisan
- Mampu menganalisis masalah & problem solving
4. Sales Area Supervisor
Kualifikasi :
- Telah lulus/semester akhir S1 jurusan Teknik Industri / Manajemen / Manajemen Pemasaran
- IPK min 3,00
- Umur maksimal 27 tahun
- Memiliki kemampuan dalam mengolah data, melakukan analisa dan logika yang baik
- Pekerja keras dan memiliki drive yang kuat
- Aktif dalam berbahasa Inggris, lisan maupun tulisan
5. Digital Marketing Analyst
Kualifikasi :
- Telah lulus/semester akhir S1 Jurusan Marketing Management/ Matematika & Teknik Informatika / Teknik Industri
- IPK min 3,00
- Usia maksimal 27 tahun
- Memiliki pengetahuan dan pemahaman yang baik mengenai bisnis dan produk otomotif khususnya roda dua di Indonesia.
- Memiliki pengetahuan dan pemahaman yang baik mengenai research pasar/ produk/ customer
- Memiliki kemampuan yang memadai di dalam melakukan analisis cross variable terhadap semua data yang terkait pasar, produk, konsumen dan aspek finansial/ investasi
- Memiliki pengetahuan dan pemahaman yang baik mengenai dasar-dasar ilmu pemasaran
6. Business Information Developer
Kualifikasi :
- Fresh Graduate atau mahasaiswa tingkat akhir S1 jurusan Teknik Informatika, Teknik Komputer & Informatika, Matematika, Statistika, Teknologi Informasi, Sistem Informasi
- IPK minimal 3,00
- Usia maksimal 27 tahun
- Memiliki keterampilan komunikasi yang baik dalam melakukan koordinasi kerja dengan berbagai orang dari berbagai tingkatan.
- Memahami dan mematuhi prosedur dan data governance yang berlaku di AHM
- Menerjemahkan business requirements dan design aplikasi menjadi logical dan physical data.
- Menguasai bahasa inggris minimal pasif
- Menguasai bahasa pemrograman SQL QUERY
7. Talent and Performance Management Analyst
Kualifikasi :
- Fresh Graduate atau Mahasiswa semester akhir jurusan Psikologi
- Memiliki kemampuan berkomunikasi & analisa yang baik
- Memiliki pemahaman mengenai assement tools
- Mampu bekerja sama dalam tim
- Memiliki pengalaman mengenai talent management
Cara Melamar PT Astra Honda Motor (AHM)
Untuk cara melamar kerja ke PT Astra Honda Motor (AHM), kamu bisa kirim lamaran kerja lewat link atau email dibawah.
klik garis tiga di kanan atas pilih “Lowongan Pekerjaan”
Alamat PT Astra Honda Motor
PT Astra Honda Motor Sunter
Sunter 1 Jl. Laksda Yos Sudarso, RT 002 RW 009
Sunter Jaya, Tj. Priok, Kota Jkt Utara,
Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14350
Pabrik Perakitan PT AHM Pegangsaan
Jl. Raya Pegangsaan 2 km 2.2 Kelapa Gading
Jakarta 14250
Pabrik Perakitan Cikarang
Kawasan Industri MM2100,
Jl. Raya Kalimantan Blok AA-1
Cikarang Barat, Jawa Barat
Pabrik Perakitan Karawang & AHM Parts Centre
Kawasan Industri Indotaise Sektor 2 Blok A1, A2, B & C,
Kel. Kamojing, Kec. Cikampek,
Kabupaten Karawang, Jawa Barat 41373
Baca Juga : Lowongan Kerja PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk
Info loker yang dibagikan tidak dipungut biaya alias gratis. Info loker dari berbagai sumber terpercaya!!!
Cukup sekian info Lowongan Kerja PT Astra Honda Motor (AHM). Semoga infomasi yang mimin sampaikan bermanfaat bagi banyak orang dan semoga kamu yang melamar bisa lolos semua tesnya dan segera di perkerjakan, Aamiin.